Senin, 09 Mei 2011

Belajar Musik - Siapa Yang Kau Percaya

80. BELAJAR MUSIK

Pada suatu hari Nasrudin mendengar ada seorang muda yang bisa bermain musik dengan amat bagus. Ia pun tertarik untuk belajar musik.

Keesokan harinya, ia pergi ke kota dan menemui guru musik kenamaan.

"Tuan, saya ingin belajar musik, berapa bayarannya?"

Guru itu sejenak melihat wajahnya, sebelum akhirnya menjawab, "Murid-muridku membayar tiga dirham untuk bulan pertama, dan kemudian untuk tiap bulan berikutnya membayar satu dirham."

Nasrudin berpikir sejenak dan kemudian berkata, "Baiklah, saya akan mulai kursus pada bulan kedua saja."



81. SIAPA YANG KAU PERCAYA

Seorang tetangga datang untuk meminjam keledai Nasrudin.

Keledainya sedang dipinjam,” kata Nasrudin.

Pada saat itu binatang itu meringkik dari kandangnya.

Tetapi saya dengar ringkikannya, “kata tetangga itu.

Jadi siapa yang kau percaya, keledai atau saya?

0 Responses to “Belajar Musik - Siapa Yang Kau Percaya”

Posting Komentar

All Rights Reserved Humor Sufi | 2011